Selasa, 02 Oktober 2012

Review diskusi kelompok 1 tentang case : virtual meetings

1.  Mengapa perjalanan bisnis dapat punah akibat telepresence? (kelompok 7)

Jawaban kelompok 1:
Maksud musnahnya perjalanan bisnis di sini  bukan karena perusahaan mengalami kebangkrutan, tetapi yang dimaksud musnahnya perjalannan bisnis ke luar negeri untuk melakukan hubungan kerjasama bisnis. Dengan menggunakan telepresence perusahaan dapat mengurangi dana untuk melakukan perjalan bisnis keluar negeri.

Tanggapan kelompok 7:
Mengapa dalam persentasi dikatakan telepresence mahal?

Jawaban kelompok 1:
Dikatakan mahal karena untuk perlengkapan dan peralatan kamar telepresence mencapai $500.000, ini lebih mahal dibandingkan dengan melakukan perjalanan bisnis ke luar negeri. Jadi yang dikatakan mahal adalah perlengkapan dan peralatannya, sedangkan untuk berkomunikasi ataupun melakukan virtul meeting dengan telepresence, biaya yang dikeluarkan tidaklah mahal.


2. Apa kelemahan video conferencing dan perusahaan apa yang menggunakannya? (kelompok 2)

Jawaban kelompok 1 :
kelemahannya videoconference hanya dapat melakukan pertemuan tatap muka tanpa dilengkapi dengan fasilitas video 3D,tidak dapat menyimpan rakaman meeting, serta harga yang relatif mahal sehingga hanya perusahaan tertentu yang mempunyai cukup danauntuk melakukan vidio conference. Untuk perusahaan yang ada di Indonesia, kami belum mengetahui secara pasti perusahaan mana yang telah menggunakannya, namun salah satu anggota dari kelompok 1 pernah mengikuti seminar tentang Video Conference.


3. Apabila telepresence dianggap menguntungkan, mengapa pemerintah Indonesia tidak menggunakan telepresence sebagai pengganti perjalanan bisnis keluar negeri? (kelompok 5)

Jawaban kelompok 1 :
Video Telepresence memang dapat menghemat biaya untuk perjalanan bisnis, akan tetapi perlengkapan dan peralatan telepresence ini sangatlah mahal. Dan harus dipastikan lagi apakah pemerintah Indonesia benar-benar membutuhkan teknologi tersebut. Karna apabila perjalanan dinas yang dilakukan pemerintah ke luar negri hanya diadakan beberapa kali dalam setahun maka penggunaan teknologi ini lebih mahal dari perjalanan bisnis.


4. Mana yang paling efektif dan efesian dari penggunaan WebEx, Telepresence, atau Video Conference ? (kelompok 6)

Jawaban kelompok 1 :
Efektif atau tidaknya teknologi tersebut bergantung pada kebutuhan perusahaan itu sendiri. Apabila perusahaan ingin melakukan meeting secara bersamaan, maka akan lebih efektif jika perusahaan tersebut menggunakan video Telepresence, karna video tersebut memilki video 3D. Tetapi apabila ada anggota meeting yang tidak dapat melakukan virtual meeting maka akan lebih efektif bagi perusahaan menggunakan WebEx karna dapat merekam dan menyimpan vidoe virtual meeting tersebut untuk ditonton kembali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar